Kejadian tak terduga dan benar-benar membuat kaget dialami oleh seorang Youtuber wanita ini. Ketika ia sedang merekam video untuk diunggah ke akun Youtube-nya, ia mengalami hal tak terduga.
Video itu diunggah oleh akun Twitter @InfoMemeTwit pada Kamis (4/1) kemarin. Video berdurasi 38 detik itu menunjukan seorang vloger wanita yang hendak mengakhiri video blog yang sedang dibuatnya.
Kamera vlog-nya itu merekam seluruh ruangan yang tampak sepi dan tepat dibelakangnya ada sebuah pintu berwarna putih yang terbuka.
Tapi pintu itu tiba-tiba bergerak menutup dengan cepat. Wanita yang memakai kaos biru itupun sontak kaget luar biasa karena suara pintu yang terdengar cukup keras.
Ia pun langsung berhenti berbicara di depan kameranya dan menoleh ke belakang ke arah pintu tersebut.
Wanita itupun kemudian langsung mencoba memeriksa pintu yang bergerak tertutup secara tiba-tiba itu.
Ia mendekatinya dan membukanya lalu melihat ke dalamnya dan langsung memanggil mamanya karena ia mengira itu adalah ibunya.
Wanita itupun mencoba masuk lebih dalam ke ruangan tersebut dan di dalamnya terlihat cukup gelap.
Dirasa tidak ada siapapun di dalamnya, ia pun langsung kembali ke tempat sebelumnya dengan cara berjalan agak tergesa-gesa dan mematikan kameranya.
Video itupun langsung mengundang banyak komentar netizen, beberapa diantaranya ada yang melihat bahwa ada yang mengintip sebelum pintu itu ditutup secara tiba-tiba.
Ternyata memang ada sesuatu berwarna putih seperti mengintip dari balik pintu sebelum pintu tertutup tepatnya pada detik ke 7 sampai ke 12.
https://twitter.com/InfoMemeTwit/status/948940354970988547
Sayangnya, tidak dijelaskan kapan, dimana dan siapa yang berada dalam video tersebut karena pengunggahnya hanya memberi keterangan “Kamu takkan pernah sendirian.”